Beriklan merupakan hal utama dalam marketing agar produk atau layanan yang kamu jual dikenal oleh konsumen.

Iklan yang tepat akan mengundang banyak transaksi dan bisnis pun akan berkembang.

Di era digital marketing, kamu bisa mendapatkan keuntungan yang besar jika memahami instrumen serta cara beriklan secara digital.

Beriklan digital kini punya banyak pilihan dan bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan bisnismu.

Salah satu yang wajib kamu pertimbangkan adalah layanan Google Display Network (GDN).


Tahukah kamu apa itu Google Display Network?

Jika kamu mencari barang di sebuah aplikasi, lalu setelah itu kamu mengunjungi situs  dan di dalamnya terdapat iklan yang berkaitan dengan barang yang kamu cari, hal itu karena  situs yang kamu kunjungi termasuk dalam jaringan Google GDN.

Betul bahwa Google punya informasi dan mempelajari kebiasaan penggunanya.

Informasi inilah yang digunakan oleh Google agar iklan yang dipasang melalui layanan iklan Google, atau yang dikenal dengan Google Ads, bisa diatur agar sesuai dengan target pasar pengiklan.

Google punya lima jenis layanan iklan yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan marketing bisnis kamu.

Salah satunya dikenal dengan GDN.

Apa itu Google GDN?

Google Display Network adalah iklan yang ditampilkan dalam bentuk display baik itu gambar, video, maupun GIF.

Melalui iklan display, kamu bisa menjangkau konsumen potensial menggunakan iklan yang menarik secara visual saat mereka menjelajahi jutaan situs, menggunakan aplikasi, atau menonton video.

Di bawah ini adalah contoh Google Display Network yang tampil dalam sebuah situs.


Manfaat Google Display Network Untuk Digital Marketing

Layanan Google GDN memungkinkan kamu menjangkau konsumen potensial di luar hasil pencarian lewat search engine.

Menurut Google terdapat lebih dari dua juta situs dan lebih dari 90% pengguna internet yang bisa kamu jangkau jika memasang iklan di layanan Google GDN.

Menarik bukan untuk mendukung digital marketing bisnis kamu?

Berikut adalah manfaat GDN untuk marketing bisnis.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Affliate Marketing dalam Bisnis

Meningkatkan Brand Awareness

Brand awareness adalah kemampuan konsumen untung langsung mengenali brand atau merek baik itu melalui logo, warna, dan gambar yang identik dengan suatu produk.

Iklan display memungkinkan kamu berkreasi dengan format iklan menarik agar lebih mudah diingat dan dipertimbangkan oleh audiens.

Berbagai survei mengatakan bahwa informasi dengan tampilan visual lebih mudah diingat oleh manusia.


Berbagai Jenis Penargetan / Targeting

Penargetan GDN memungkinkan kamu menetapkan kapan dan di mana iklan kamu ditampilkan.

Hal ini diatur berdasarkan audiens ideal kamu seperti usia, minat, atau jenis kelamin.

Melalui penargetan ini, iklan kamu akan tampil di situs yang berhubungan dengan bisnis kamu atau audiens yang sesuai dengan kriteria yang kamu tentukan.

Interest Targeting

Kamu bisa mengatur agar iklan kamu secara spesifik menjangkau pelanggan berdasarkan minat melalui Google GDN. Hal ini membuat iklan kamu akan tampil pada orang-orang yang tertarik dengan produk kamu, atau aktivitasnya berkaitan dengan bisnis kamu.

Ada tiga penargetan berdasarkan minat yang bisa kamu pilih.

Pertama yaitu penargetan minat seperti ‘penggemar otomotif’, ‘penggemar buku’, dan seterusnya.

Kedua penargetan berdasarkan minat secara custom agar target audiens lebih spesifik. Kamu bisa memasukkan kata kunci sendiri atau URL tertentu.

Ketiga in-active audiens atau pelanggan dalam pasar. Kamu bisa mengidentifikasi audiens yang aktif melihat produk yang sesuai dengan milik kamu.

Baca juga: 5 Strategi Customer Retention Marketing Untuk Meningkatkan Penjualan

Demographic Targeting

Selain penargetan berdasarkan minat, kamu juga bisa mengatur penargetan berdasarkan demografi.

Penargetan usia: ‘18-24’, ‘25-34’, ‘35-44’, ‘45-54’, dan seterusnya.

Jenis kelamin: ‘wanita’, pria’, dan ‘tidak diketahui’.

Status orang tua: ‘orang tua’, ‘bukan orang tua’, dan ‘tidak diketahui’.

Kamu bisa menggabungkan penargetan minat dan demografis untuk jangkauan lebih spesifik dan relevan pada iklan di GDN.

Kamu juga dapat mengecualikan demografis tertentu agar iklan kamu tidak terlihat.


Remarketing

Remarketing atau pemasaran ulang memungkinkan kamu menindaklanjuti audiens yang telah melihat iklan kamu atau mengunjungi situs bisnismu.

Remarketing cukup efisien melalui Google Display Network.

Iklan spesifik ditampilkan kepada pengunjung situs yang sebelumnya sudah pernah mengunjungi situs kamu namun belum melakukan pembelian.

Remarketing akan menambah keyakinan pengunjung agar tergerak melakukan transaksi pembelian dan mempertahankan buying intent konsumen potensial.

Membuat pengunjung semakin yakin untuk melakukan transaksi (pembelian) dan mempertahankan buying intent calon konsumen.

Bagaimana, sudah paham apa itu Google Display Network?

Jika sudah paham, sekarang kamu bisa mulai mendaftar dan beriklan di Google Ads.

Baca juga: Perbedaan Remarketing dan Retargeting


Meskipun iklan penting dalam digital marketing, terkadang pemilik bisnis tidak dapat memaksimalkan iklan untuk marketing bisnis karena terkendala biaya.

Jika kamu juga terkendala biaya untuk mengembangkan bisnis, KoinBisnis punya tawaran menarik.

KoinBisnis dari KoinWorks adalah layanan pinjaman bisnis tanpa agunan. Kamu bisa mengajukan pinjaman pembiayaan hingga 2 milyar rupiah.

Mudah dan prosesnya cepat karena KoinBisnis didukung teknologi integrasi data secara otomatis.

Selain itu, bunga cicilan bulanan hanya 0,75%-1,67% per bulan dan tidak ada biaya tersembunyi.

Bagaimana, menarik kan?

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here