Sedang Mencari Ide Bisnis? Ini 5 Jenis Bisnis yang Bisa Anda Pilih – Pebisnis pemula biasanya akan kesulitan untuk menemukan sebuah ide bisnis yang tepat. Mereka membutuhkan waktu yang lama untuk mencari ide bisnis, tapi tetap tidak tahu ide bisnis apa yang paling sesuai untuknya.
Banyak sekali ide bisnis yang berpotensi untuk dikembangkan, tapi setiap orang tentu punya pandangan yang berbeda tentang ide bisnis yang terbaik. Bagi Anda yang sedang mencari ide bisnis, mulailah dengan membaca beragam ide bisnis yang tersebar di berbagai bidang industri dan temukan apa yang memberikan Anda inspirasi.
Baca Juga: 5 Dampak Buruk Jika Menjalankan Bisnis Tanpa Perencanaan
Anda bisa mengeksplorasi peluang bisnis online ataupun offline, maupun bisnis yang menyediakan jasa ataupun barang. Begitu Anda menemukan peluang bisnis yang paling mencuri hati Anda, maka selanjutnya adalah mengevaluasi ide bisnis tersebut. Evaluasi yang sesuai dengan keterampilan, passion, dan tujuan hidup Anda.
Nah, untuk memberikan Anda gambaran, ada lima jenis bisnis yang bisa Anda pilih untuk dijalankan. Setelah Anda memilihnya, Anda akan lebih mudah untuk menemukan ide bisnis yang terbaik dan kemudian mengembangkan konsep bisnisnya.
Baca Juga: 5 Tips Mengevaluasi Ide Bisnis yang Memiliki Potensi untuk Sukses
Jangan Bingung, Ini 5 Jenis Bisnis yang Bisa Anda Pilih
1Jasa atau Layanan
Bisnis jasa adalah jenis kegiatan bisnis yang menggunakan tenaga, ilmu, dan keahlian di bidang tertentu. Anda akan mendapatkan bayaran sesuai dengan layanan yang diberikan atau kesanggupan Anda dalam menyelesaikan tugas tertentu. Contohnya adalah developer website, desainer grafis, fotografer, penulis freelance, penerjemah, konsultan periklanan, usaha laundry kiloan, rental mobil, event organizer, dan lain-lain.
Bisnis jasa dapat dipilih oleh Anda yang memiliki suatu keterampilan. Bisnis jasa juga dapat dipilih jika Anda tertarik untuk memberikan layanan yang diperlukan orang lain dan dapat memudahkan hidup orang lain.
Baca Juga: 6 Tips Sukses Merintis Bisnis Bagi Pemula
2Produk Fisik atau Barang
Anda bisa menjalankan bisnis yang menyediakan dan memasarkan produk fisik. Ada banyak macam barang yang bisa dijual, seperti pakaian, sepatu, tas, aksesoris, peralatan masak, peralatan otomotif, peralatan teknologi, obat-obatan, makanan, minuman, dan lain-lain.
Produk fisik tersebut dapat dipasarkan secara online ataupun offline. Namun, jika Anda ingin memperluas pasar Anda dan menjangkau konsumen dari berbagai daerah, maka sebaiknya Anda memasarkan produk Anda secara online. Memiliki website e-commerce sendiri bisa jadi pilihan yang bagus untuk mengembangkan bisnis Anda.
Baca Juga: Mau Berbisnis Tapi Modal Minim? Ini 5 Solusi untuk Anda
3Produk Digital
Berbeda dengan produk fisik, produk digital adalah produk yang tidak dapat dirasakan secara langsung, karena biasanya berbentuk elektronik. Produk digital tersedia dan diperjual-belikan melalui internet. Contohnya adalah aplikasi, e-book, game online, tiket elektronik, media berita online, majalah online, kursus online, dan lain-lain.
Melihat perkembangan internet yang semakin canggih dan masyarakat yang semakin melek teknologi, maka berbisnis produk digital dapat menjadi pilihan yang menarik dan menjanjikan saat ini dan di masa depan. Coba Anda pikirkan baik-baik produk digital yang bisa Anda kembangkan untuk masyarakat.
Baca Juga: Sebelum Memulai Bisnis Sesuai Hobi, Jawab 6 Pertanyaan Ini
4Blog
Jika Anda ingin mandiri dan bebas dalam berkarya, sekaligus menghasilkan uang, maka Anda bisa berbisnis lewat blog. Menjadi blogger bukan pekerjaan yang rendah, karena kini banyak blogger yang sukses dan berpenghasilan tinggi. Contohnya, Trinity, travel blogger asal Indonesia dengan blognya naked-traveler.com, dan Timothy Sykes, blogger asal Amerika yang membahas bisnis dan saham di timothysykes.com.
Bagi Anda yang tertarik, mulailah membuat blog dan rutin menulis konten yang kreatif dan menarik. Pilih topik tertentu yang paling Anda kuasai dan sukai. Nantinya, Anda bisa memonetisasi blog Anda lewat iklan berbayar dan menjalin kerja sama dengan berbagai perusahaan.
Baca Juga: 6 Cara Mudah Dalam Meningkatkan Followers Instagram yang Efektif
5Media Sosial
Selain itu, media sosial juga bisa menjadi sarana untuk menghasilkan pendapatan. Contohnya, dengan menjadi youtuber seperti Edho Zell atau selebgram seperti Awkarin. Anda juga bisa membangun komunitas lewat media sosial. Contohnya, akun @dagelan dengan konten meme yang lucu dan @indovidgram dengan konten video kreatif di Instagram. Lewat media sosial, Anda dapat berkarya, berbagi informasi, membangun audiens, dan menghasilkan uang. Menarik, bukan?
Baca Juga: 10 Ide Bisnis yang Wajib Dicoba Sekarang Juga
Nah, itulah lima jenis bisnis yang bisa Anda pilih. Perhatikan peluang yang ada, dan putuskan ide bisnis yang terbaik sesuai dengan keahlian, passion, dan tujuan hidup Anda. Jika sudah menemukan yang terbaik, segera kembangkan ide bisnis Anda. Lakukan riset pasar dan buat rencana bisnis yang terkonsep dengan jelas.